Post Page Advertisement [Top]

Prisca Angelina (Doc. Pribadi)
Jakarta - Influencer dan Fashion Designer , Prisca Angelina memberikan tips liburan yang berkesan dan nyaman. Kepada Hey! Journal,  Prisca membagikan pengalamannya dalam liburan sekaligus memberikan beberapa tips dalam berlibur.  Wanita yang lulus program Diploma Fashion Designer , La Salle Jakarta pada 2018 lalu, mengungkapkan perencanaan liburan yang matang sangat berguna untuk membuat pengalaman liburan lebih menarik.
"Menurut aku sih kunci untuk bisa mendapat liburan yang nyaman dan berkesan itu pertama ada di penginapan, kalau penginapan itu at least, decent gitu pokoknya nggak perlu mahal, nggak perlu yang kayak Five Star Hotel, gitu-gitu yang mahal banget. yang penting cozy. kalau (mencari) nyaman sih aku biasanya kalau ke luar negeri pergi pake public transportation, itu nyaman juga sih. So far sih,  aku nyaman. jadi mendingan semuanya tuh direncanakan di awal dan juga stick to schedule gitu loh. jadi semuanya lebih organize dan nggak bingung gitu hari ini kemana ya? besok kemana ya? pas udah sampai disananya"








A post shared by PRISCA | OPEN COLLABS (@priscaangelina) on

Wanita yang akan berusia genap 21 tahun pada Juni ini, mengaku tidak pernah memiliki batasan budget saat berlibur. Karena ia lebih mementingkan moment yang tidak bisa datang dua kali dalam hidup. "Kalau aku sih jujur dalam liburan,  aku nggak pernah menyusun budget, karena aku pikir uang itu akan bisa dicari lagi. Tapi kan kita kesana paling cuma beberapa kali sih dalam hidup? jarang kan kalau ke luar negeri mungkin? apalagi sampe yang jauh-jauh gitu kan jarang. Jadi udahlah, kayak yaudah kalau liburan nggak usah terlalu dipikirin uangnya gitu. yang penting experiencenya , jalan-jalannya, travelnya, pokoknya seneng-senengin deh disana. Asal jangan terlalu yang heboh, hedon. soalnya biasanya kalau aku liburan , aku juga nggak terlalu banyak shopping. Aku biasanya lebih ke coba-cobain makanan, terus kalau nggak enter museum, gaya-gaya disitu. terus lebih ya ke nongkrong dan makan gitu"

Dalam merencanakan liburan,  biasanya Prisca lebih memilih untuk mengambil perencanaan dari jauh-jauh hari. Hal ini dilakukan untuk mendapatkan persiapan yang lebih optimal. "Dari dulu Aku tuh biasanya merencanakan dari lama kalau ingin berlibur. kalau sama Family mungkin udah dari setahun sebelumnya kita merencakan tujuan liburan sampai akhirnya terealisasi. Meski begitu, akhir-akhir ini kayak mulai dari tahun lalu  Aku mulai banyak liburan dadakan sih karena tergantung schedule juga,  tergantung availability. Aku juga suka cari tiket yang murah, mungkin gitu. Aku juga cari waktu-waktu yang kosong, nggak terlalu banyak job dan event. Terus ya, kalau misalkan dadakan tuh takutnya kayak apa ya, apalagi kalau perginya jauh dan butuh visa, itukan susah. Karena visa kan prosesnya nggak sebentar, dan juga risking nggak selalu diterima gitu. Jadi kalau destinasinya masih dekat, dadakan masih oke, cuma kalau yang jauh better persiapannya dari lama sih dan bisa dapat tiket lebih murah,  juga memiliki perencanaan yang lebih matang"

Menurut Prisca , faktor yang menentukan untuk memilih destinasi berlibur adalah dengan mencari tahu terlebih dahulu seperti apa tempat yang menjadi destinasi, baik dari segi akses, fasilitas, pemandangan dan kuliner. "Jadi awalnya untuk menentukan tujuan destinasi tuh aku searching dulu , seperti apa saja tempat yang akan dituju dan apakah bisa terjangkau (kemudahan) aksesnya, terus aku juga suka kalau di kota atau tempat di negara itu tuh ada tempat-tempat unik terus yang menarik , ada culture heritage, kalo bisa sih aku sukanya yang ada city views dan juga natural views nya juga. jadi kayak bisa enjoy both side. aku juga suka kuliner , jadi aku bakal tertarik banget sama The Local Food" 


Kemudian Wanita yang baru saja menyelesaikan pendidikan singkatnya di London ini,  membagikan pengalaman paling berkesan yang ia alami selama berlibur. Liburan di London adalah kenangan yang paling berkesan untuk Prisca, disamping Liburannya di Korea Selatan dan US. 
"Ada beberapa liburan yang berkesan sih buat aku. Pertama itu waktu ke Korea Selatan saat winter. itu pertama kali aku merasakan snow, sama keluarga main salju terus main ski juga. terus juga ke Seoul Tower. ke Love Lock, dingin banget gitu cuma rasanya seru aja gitu soalnya kan nggak pernah gitu merasakan salju. terus yang kedua itu waktu aku ke US , dulu jalan-jalan ke US itu ke Beverly Hills , terus Los Angeles, terus seru sih melihatnya tuh kayak disana tuh sangat tertata rapih, terus juga kayak unik tempat-tempatnya, beda banget dari sini (Indonesia). Pokoknya kayak seger aja gitu melihatnya. makanannya juga enak-enak, tapi yang paling berkesan menurut aku waktu di London. jadi saat kemarin ke London itu berkesan banget karena aku suka banget sama kotanya , terutama itu ada museum sama taman-tamannya. aku emang pecinta museum. Terus juga taman itu ada dimana-mana. Di setiap bagian kota pasti ada tamannya. Terus juga semua arsitektur disana juga bagus-bagus,  terus juga ada heritagenya. Maksudnya arsiteknya kayak tua-tua jadi bersejarah gitu. Terus orang-orangnya juga ramah" 
Terakhir, Prisca mengutarakan bahwa harapan liburannya di tahun ini adalah bisa mengunjungi London beserta UK dan negara-negara Eropa lainnya saat Winter. "Harapan tahun ini , I am made a resolution myself, to visit London as especially the UK, kalau bisa sih aku ke Paris, amin. jadi to travel around europe , pas winter. kalau kemarin, tahun lalu, ini aku ke UK pas summer , dan awal-awal autumn , jadi itu agak panasnya ngerasain, dan agak-agak dingin (juga merasakan), cuma aku pengen ngerasain yang sampe bener-bener dingin banget yang bersalju. Aku pengen banget ngerasain yang begitu sih. impian aku dari dulu kan belum kesampaian dan semoga tahun ini bisa tercapai. mohon doanya" .

Kita doakan ya , semoga harapan Prisca Angelina bisa terwujud di tahun ini. Aamiin (MAr.)

Bottom Ad [Post Page]